Warga Kabupaten Kuningan memperingati hari jadi Kuningan setiap tanggal 1 September, peringatan hari jadi ke 511 Kuningan disatukan dengan rangkaian kegiatan memperingati kemerdekaan R.I. ke-64, berbagai kegiatan sudah dilangsungkan seperti Pacuan Kuda Tradisional, Khitanan Massal, Upacara Taptu, Pengukuhan PASKIBRAKA, Renungan Suci, dan agenda Pameran Pembangunan yang dilaksanakan tanggal 10 s.d 18 September bertempat di Lapangan Kertawangunan.
Semangat yang dikedepankan adalah mengimplementasikan seluruh potensi yang dimiliki untuk mencapai kuningan yang lebih baik, sebagaimana tema Hari Jadi ”Dengan semangat hari jadi Ke-511 Kuningan, kita aktualisasikan nilai-nilai budaya daerah dan pendayagunaan potensi sumber daya lokal menuju masyarakat Kuningan rapih winangun kartarahardja.
Komponen yang hadir pada rapat paripurna terdiri Bupati dan Wakil Bupati Kuningan, Muspida, Calon Anggota DPRD Kab. Kuningan terpilih Periode 2009 – 2014, OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Kuningan, sesepuh dan tokoh masyarakat, alim ulama, perguruan tinggi, profesi, pengusaha, LSM, Pers serta diundang juga unsur Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Wilayah Cirebon, Kabupaten Sumedang, Ciamis, Subang dan Kabupaten Brebes, dan juga komponen penerima penghargaan (warga berprestasi) dihadirkan sebagai wujud penghargaan bagi yang bersangkutan sekaligus membangun motivasi seluruh warga Kuningaan untuk terus menorehkan prestasi terbaiknya.
Hari Jadi merupakan wahana merefleksikan diri terhadap tumbuh kembang Kuningan, sebagaimana disampaikan Ketua DPRD H. Budiyana, SH dalam materi sidang paripurna, peringatan hari Jadi kita renungkan kembali untuk selalu mengenang kejuangan dan perjuangan para leluhur pendiri Kuningan yang telah meletakkan tonggak berdirinya suatu daerah yang semula bernama KAJENE, kemudian sesuai dengan perkembangan zaman berkermbang menjadi Kuningan seperti sekarang ini.
Pelaksanaan rapat paripurna Hari Jadi ke 511 Kuningan merupakan agenda terakhir bagi anggota Dewan Periode 2004 – 2009, dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Kab. Kuningan H. Budiyana, SH atas nama seluruh anggota dewan menyampaikan permohon diri serta ucapan terima kasih atas kerjasama yang selama ini telah terjalin dengan Pemerintah Daerah, Unsur Muspida, Lembaga maupun organisasi masyarakat.
Hasil-hasil yang dicapai oleh DPRD Kab. Kuningan selama kurun waktu satu Tahun telah menyelesaikan produk-produk legislatif sebanyak 16 Peraturan Daerah, Keputusan DPRD sebanyak 8 buah dan Keputusan Pimpinan DPRD sebanyak 17 buah.
Meskipun demikian masih banyak program serta aspirasi masyarakat yang terhimpun belum terwujud guna memenuhi harapan segenap masyarakat Kabupaten Kuningan, untuk itu Kami menyampaikan permohonan maaf yang setulus-tulusnya kepada semua pihak khususnya kepada masyarakat Kuningan, disertai harapan semoga tugas dan pengabdian yang telah diberikan dapat bermanfaat bagi masyarakat, demikian disampaikan Ketua DPRD Kab. Kuningan H. Budiyana pada materi Rapat Paripurna Hari Jadi ke 511 Kuningan.
Setelah pembacaan riwayat Hari Jadi Kuningan oleh Sekretaris Daerah Drs. H. Djamaluddin M. Noer, MM, dilanjutkan dengan sambutan dari tokoh masyarakat, berkenan disampaikan oleh Prof. DR. H. Muhammad Surya, pada sambutannya terungkap perasaan bangga menjadi bagian warga Kuningan, disamping itu juga apresiasi diberikan kepada Pemerintah Kabupaten Kuningan yang telah menyelenggarakan pembangunan daerah dengan baik, sehingga dinamika dan perubahan Kuningan ke arah lebih baik semakin terlihat.
Bupati Kuningan H. Aang Hamid Suganda pada sambutannya mengungkapkan bahwa Hari jadi Kuningan merupakan peristiwa penting dan bersejarah, kita berharap dapat memberikan makna dan semangat dalam melanjutkan pembangungan Kabupaten Kuningan yang kita cintai. Setiap peningkatan dalam pembangunan merupakan hasil perjuangan para pendahulu dan kita bersama yang senantiasa dilandasi dengan kesungguhan, keuletan dan kesabaran dalam upaya mewujudkan suatu kodisi yang lebih baik dari hari kemarin.
Lebih lanjut Bupati Kuningan mengungkapkan agenda penyelenggaraan pemerintahan daerah selama kurun waktu lima tahun kedepan masa kepemimpinannya bersandar pada Visi Kuningan lebih sejahtera berbasis pertanian dan pariwisata yang maju dalam lingkungan lestari dan agamis Tahun 2013, melalui 5 tahapan pembangunan; yaitu Tahun 2009 “ngarengsekeun cumponna sarana, prasarana, masagikeun sumber daya manusa”, Tahun 2010 “ngokolakeun sumberdaya alam jeung manusa, nanjeurkeun kaunggulan lokal”, Tahun 2011 “ngawangun agropolitan, ngaronjatkeun produktivitas”, Tahun 2012 “Ngudakeun ajen inajen, nohagakeun kamampuh (daya saing) daerah”, Tahun 2013 “Ngahangkeutkeun jeung ngawalatrakeun pangwangunan”.
Sangat disadari bahwa Pembangunan dan penanganan permasalahan yang dihadapi dapat terselanggara dengan baik berkat dukungan serta kerja keras semua pihak, pemerintah daerah legislatif serta seluruh masyarakat Kabupaten Kuningan.
Untuk hal tersebut Bupati Kuningan H, Aang Hamid Suganda menyampaikan dari hati yang terdalam secara tulus dan ikhlas saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sangat tinggi kepada DPRD selaku mitra kerja pemerintah daerah, dan seluruh komponen masyarakat yang telah mendukung dan berperan aktif dalam menjalankan pembangunan daerah.
Pada akhir sambutannya Bupati Kuningan menghimbau semua Komponen Kabupaten Kuningan agar melalui peringatan hari jadi dapat memperkuat kesungguhan untuk terus membangun daerah, tidak hanya untuk kepentingan Kabupaten Kuningan namun juga untuk mendukung pembangunan di tingkat Propinsi Jawa Barat dan Nasional dalam kerangka Negara kesatuan Republik Indonesia.
Dengan demikian tergambar tekad untuk terus membangun dan berupaya mewujudkan Kuningan lebih baik guna melanjutkan kiprah para pendahulu menjadi semangat yang melekat kuat dari para undangan yang menghadiri rapat paripurna dan tentunya seluruh warga Kuningan sebagai wujud memaknai Hari Jadi Ke 511 Kuningan.
sumber : http://kuningankab.go.id
0 comments:
Post a Comment